Pages

Powered By Blogger

Kamis, 27 Desember 2012

Rumah Sakit Dipakai Syuting, Menkes Akan Saksi RS Harapan Kita

JAKARTA - Menteri Kesehatan (Menkes), Nafsiah Mboi, menegaskan akan menjatuhkan sanksi tegas kepada pihak Rumah Sakit Harapan Kita. Langkah ini menyusul lantaran pihak rumah sakit telah menelantarkan pasien, Ayu Tria (7) hingga berujung pada kematian.

Ayu Tria (7) meninggal dunia setelah tidak bisa menjalani pengobatan lantaran ruang ICCU RS Harapan Kita tempatnya berobat digunakan syuting sinetron Love in Paris yang tayang di SCTV.

"Saya belum dengar, saya akan cek dulu ya. Kalau benar pasti akan ada sanksi," ujar Nafsiah sesaat sebelum mengikuti rapat kabinet paripurna di Istana Negara Jakarta, Kamis (27/12/2012).

Namun, saat dikonfirmasi apa bentuk sanksi yang akan diberikan, Nafsiah belum berani menyebutkan, dia berjanji akan segera memberitahu pascadirinya mengecek kebenaran berita tersebut. "Nanti akan saya kabari, saya cek dulu," tuturnya.

Seperti diberitakan, seorang karyawan KBR 68H, Kurniawan, harus berduka lantaran anaknya pernama Ayu Tria meninggal dunia saat hendak menjalani kemoterapi di RS Harapan Kita, Jakarta. Ayu tidak bisa menjalani kemoterapi lantaran ruang ICCU rumah sakit tersebut sedang digunakan syuting film Love in Paris.

"Betul kejadiannya semalam, itu ruangannya dipakai syuting film sampai pukul 02.00 Wib jadi korban tidak bisa berobat kemoterapi," ujar seorang perwakilan Manajemen KBR 68H, Tedi Wibisana, kepada Okezone, Kamis (27/12/2012).

Tedi menjelaskan, korban memang rutin menjalani kemoterapi karena mengidap penyakit leukimia selama tiga tahun terakhir. Yang bersangkutan datang berobat rutin, karena sudah cukup parah sehingga harus dibawa ke ruang ICCU.

"Tapi pas sudah dibawa kita sudah sampai, kok malah ruangannya dipakai syuting. Ini yang sebenarnya amat kami sesalkan. Kok sampai bisa begitu," keluhnya.

Saat ini korban telah dibawa ke pemakaman TPU Prumpung, Jakarta Timur, setelah sebelumnya disemayamkan di rumah duka di Jalan Pisangan Baru, Gang Masjid, Jatinegara, Jakarta Timur.(put)
Turut prihatin ya seharusnya ICCU lebih dipentingkan untuk pasien tetapi ini lebih mementingkan syuting

Sumber : Okezone

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

One Piece Logo